Kamis, 22 Desember 2011

Sejarah Pensil

Penggunaan timbal dan grafit sudah dimulai sejak zaman Yunani. Keduanya memberikan efek goresan abu-abu, walaupun grafit sedikit lebih hitam. Grafit sangat jarang dipakai hingga kemudian pada tahun 1564 ditemukan kandungan grafit murni dalam jumlah besar di Borrowdale, sebuah lembah di Lake District, Inggris bagian utara. Meskipun kelihatan seperti batu bara, mineral tersebut tidak dapat terbakar, dan meninggalkan bekas berwarna hitam mengilap, serta mudah dihapus di atas permukaan yang bisa ditulisi. Pada masa ini istilah grafit masih disalahartikan dengan timah, timah hitam, dan plumbago, artinya "seperti timah" mengingat sifatnya yang hampir sama. Karena itu istilah lead pencil (pensil timah) masih digunakan sampai sekarang. Karena teksturnya berminyak, bongkahan dibungkus dengan kulit domba atau potongan kecil timah berbentuktongkat dibebat dengan tali. Tidak seorang pun tahu siapa yang mula-mula mempunyai ide untuk memasukkan timah hitam ke dalam wadah kayu, tetapi pada tahun 1560-an, pensil yang primitif sudah sampai di benua Eropa.
Tak lama kemudian, timah hitam ditambang dan diekspor untuk memenuhi permintaan para seniman; dan pada abad ke-17, bisa dikatakan timah hitam telah digunakan di mana-mana. Pada waktu yang sama, para pembuat pensil bereksperimen dengan timah hitam untuk menghasilkan alat tulis yang lebih baik. Karena murni serta mudah diekstrak, timah hitam dari Borrowdale menjadi incaran pencuri dan pedagang gelap. Untuk mengatasinya, Parlemen Inggris mengeluarkan undang-undang pada tahun 1752 yang menetapkan bahwa pencuri timah hitam bisa dipenjarakan atau dibuang ke suatu koloni narapidana.
Namun pada tahun 1779, seorang ahli kimia Carl W. Scheele meneliti dan menyimpulkan bahwa grafit memiliki sifat kimiawi yang jauh berbeda dengan timbal. Grafit adalah komposisi molekul karbon murni yang lunak. Akhirnya pada tahun 1789, ahli Geologi Jerman, Abraham G. Werner memberikan nama grafit, yang berasal dari perkataan Yunani graphein, yang berarti menulis. Jadi, isi pensil bukan timah.

Kertas

Kertas adalah bahan yang tipis dan rata, yang dihasilkan dengan kompresi serat yang berasal dari pulp. Serat yang digunakan biasanya adalah alami, dan mengandung selulosa dan hemiselulosa.
Kertas dikenal sebagai media utama untuk menulis, mencetak serta melukis dan banyak kegunaan lain yang dapat dilakukan dengan kertas misalnya kertas pembersih (tissue) yang digunakan untuk hidangan, kebersihan ataupun toilet.
Adanya kertas merupakan revolusi baru dalam dunia tulis menulis yang menyumbangkan arti besar dalam peradaban dunia. Sebelum ditemukan kertas, bangsa-bangsa dahulu menggunakan tablet dari tanah lempung yang dibakar. Hal ini bisa dijumpai dari peradaban bangsa Sumeria, Prasasti dari batukayu,bambu, kulit atau tulang binatang, sutra, bahkan daun lontar yang dirangkai seperti dijumpai pada naskah naskah Nusantara beberapa abad lampau.

Borobudur




          Borobudur adalah nama sebua candi budha yang terletak di Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Candi berbentuk stupa ini didirikan oleh para penganut agama budha Mahayana sekitar tahun 80-an Masehi . monumen ini terdiri atas enam teras berbentuk bujur sangkar yang diatasnya terdapat tiga pelataran melingkar, pada dindingnya dihiasi dengan 2.672 panel relif dan bangunan ini, dikelilinginoleh tiga barisan melingkar 72 stupa berlubang yang didalamnya terdapat arca budha tengah duduk bersila dalam posisi teratai sempurna dengan mudra (sikap tangan) Dharmachakra mudra (memutar roda dharma).
          Monumen ini merupakan model alam semesta dan dibangun sebagai tempat suci untuk memuliakan Budha sekaligus berfungsi sebagai tempat ziarah untuk menuntun umat manusia beralih dari alam nafsu duniawi menuju pencerahan dan kebijaksanaan sesuai ajaran budha. Para peziarah masuk melalui sisi timur memulai ritual didasar candi dengan berjalan melingkari bangunan suci ini searah jarum jam, smbil terus naik ke undakan berikutnya melalui tiga tingkatan ranah dalam kosmologi budha. Ketiga tingkatan itu adalah Kamadhatu (ranah hawa nafsu), Rupadhatu (ranah berwujud), dan Arupadhatu(ranah tak berwujud). Dalam perjalanan ini peziarah berjalan melalui serangkaian lorong dan tangga dengan menyaksikan tak kurang dari 1.460 panel relife indah yang terukir pada dinding dan pagar langkan.

Manfaat Matahari Pagi

Berikut ini beberapa manfaat dari sinar matahari bagi kesehatan.

1. Vitamin D 
Sinar matahari dapat merangsang tubuh untuk memproduksi vitamin D. Sinar matahari pada wajah, leher, lengan dan kaki selama 10-15 menit dapat memproduksi vitamin D untuk kebutuhan tubuh. Vitamin ini meningkatkan penyerapan kalsium di usus dan transfer kalsium melewati membran sel yang berguna untuk kekuatan tulang.

2. Serotonin 
Sinar matahari dapat merangsang produksi serotonin (sebuah neurotransmitter di otak yang mengatur suasana hati). Semakin tinggi serotonin diproduksi, maka suasana akan lebih positif.

3. Mengurangi depresi 
Sinar matahari dapat melawan dan mengurangi depresi karena ia melepaskan endorfin yang berfungsi sebagai antidepresan alami dan sangat berguna untuk gangguan afektif.

4. Meningkatkan sirkulasi darah 
Sinar matahari meningkatkan sirkulasi darah dengan cara melebarkan pembuluh darah di kulit, sehingga membawa lebih banyak nutrisi dan oksigen ke dalam sel. Hal ini juga membuat jantung sehat dengan menurunkan denyut jantung dan mengurangi tekanan darah.

5. Berguna untuk kulit 
Sinar matahari dapat mengobati kondisi kulit kronis seperti jerawat, eksim, bekas luka dan gangguan kulit lainnya.

6. Mengurangi risiko kanker 
Vitamin D yang dirangsang oleh sinar matahari secara signifikan membantu mengurangi risiko berbagai bentuk kanker seperti prostat, payudara, dan ovarium. Tapi ingat untuk tidak berlebihan dalam berjemur , karena dapat menyebabkan kanker kulit.

7. Mencegah diabetes 
Penelitian baru menunjukkan bahwa paparan sinar matahari yang memadai mungkin memainkan peran penting untuk membantu mencegah diabetes tipe 1 pada anak-anak, serta menurunkan kadar gula darah dengan merangsang penyimpanan glukosa dalam otot dan hati.

8. Memperkuat sistem kekebalan tubuh 
Sinar matahari dapat mendukung sistem kekebalan tubuh, karena ketika terkena sinar matahari tubuh menghasilkan sel darah putih yang membantu melawan infeksi dan penyakit lainnya yang dihasilkan oleh bakteri, jamur atau virus.

9. Mendetoksifikasi tubuh Anda 
Sinar matahari membantu menghilangkan racun dari tubuh dengan meningkatkan fungsi hati dan meningkatkan sirkulasi darah sehingga menghilangkan racun melalui darah lebih efisien.

10. Meningkatkan kualitas tidur 
Sinar matahari meningkatkan produksi melatonin yang dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas tidur. Melatonin diproduksi oleh kelenjar pineal, organ yang berada di dasar otak.

11. Bermanfaat untuk perut 
Sinar matahari baik untuk meningkatkan nafsu makan, meningkatkan sistem pencernaan dan proses metabolisme.